Pemkab Aceh Timur Serahkan 52 Ekor Hewan Qurban

IDI RAYEUK | Samudra News – Pemerintah Aceh Timur akan menyerahkan 51 ekor sapi dan 1 ekor kambing untuk dibagikan kepada masyarakat kurang mampu, di kabupaten setempat. Pembagian ini dilakukan menyambut hari raya Idul Adha 1433 H.

Direncanakan, penyerahan hewan qurban tersebut akan dilakukan langsung oleh Bupati Aceh Timur Hasballah Bin M Thaib, Kamis 25 Oktober 2012. Penyerahan tersebut dipusatkan di halaman Setdakab Aceh Timur di Idi.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bagian Keistimewaan Aceh Setdakab Aceh Timur, Muhammad Natsir mengatakan, penyerahan hewan qurban ini setiap tahunnya pada lebaran Idul Adha 1433 H adalah agenda rutin pemerintah setempat sebagai wujud berbagi untuk sesama.

"Sekaligus upaya meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT dengan melaksanakan qurban sebagaimana tuntunan agama Islam."

Kata M Natsir, hingga Rabu 24 Oktober 2012 siang, jumlah hewan qurban yang sudah terkumpul dari seluruh SKPK dan juga perusahaan setempat. Dia merincikan, sumbangan tersebut diantaranya disumbang oleh PT Wira Perca (2 ekor sapi), PT Tanjung Raya (5 ekor sapi), PT Triangle Pase (1 ekor sapi), dan PT RINCO (1 ekor sapi). Selain itu, sumbangan juga diberikan PT Patria Kamoe (1 ekor sapi), PT Damar Siput (1 ekor sapi), PT Medco (7 ekor sapi), PT Wajar (1 ekor sapi),PT Bumi Flora (1 ekor sapi), PT PPP Blang Simpo (2 ekor sapi dan uang Rp 5 juta), PT Tualang Raya (2 ekor sapi) serta PT Pacific Oil Gas (POG) 1 ekor sapi dan juga ada bantuan hewan qurban dari Marzuki Daud anggota DPR RI senilai Rp15 juta.[]
 
 
sumber: atjehpost.com
Tags