Wakil Wali Kota Langsa Pimpin Upacara Hari Guru

LANGSA Samudra News - Wakil Wali Kota Langsa, Marzuki Hamid memimpin upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dan HUT PGRI ke 67, di halaman Kantor Wali Kota Langsa, Rabu, 5 Desember 2012.

Upacara tersebut dimulai pukul 09.00 WIB, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Langsa H Jauhari Amin, Wakil Ketua DPRK Langsa, T Hidayat, Kepala BNN Langsa, Kompol Navri Yuleni, sejumlah SKPD dan anggota DPRK Langsa, guru, siswa/i dari sejumlah sekolah.

Dalam sambutannya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Prof DR Ir Mohammad Nuh, yang dibacakan oleh Wakil Wali Kota Langsa, Marzuki Hamid menyatakan pendidikan merupakan sistem rekayasa sosial terbaik untuk meningkatkan kesejahteraan, keharkatan dan kemartabatan suatu bangsa.

"Dalam kurikulum 2012 yang sekarang ini sedang dirampungkan, pendekatan yang digunakan adalah pendekatan berbasis sains yaitu mendorong siswa agar mampu lebih baik dalam melakukan observasi, bertanya, bernalar dan mengkomunikasikan (mempresentasikan)," ujar dia.

Sementara itu, kata dia, di sisi lain yang perlu dijunjung tinggi oleh para guru adalah kode etik dan prinsip-prinsip profesionalitas sesuai dengan amanat perundang-undangan.

"Karena, itulah saya menyambut baik dengan telah disiapkannya kode etik guru, kita berharap kode etik guru yang telah disusun bisa benar-benar di implementasikan, karena ini semua menjadi penentu kelayakan guru dalam menjalankan tugas profesionalitasnya," tuturnya. [ap]
Tags