12 Kelompok Tani Meriahkan Lomba Asah Terampil Petani Aceh

Kelopompok Tani maju Bersama Kecamatan Nurussalam Wakilkan Aceh Timur Dalam AT-PA Tingkat Provinsi Aceh
Para peserta KT-NA sedang bersiap-siap 
tampil asah keterampilan dan kepadaian
dalam bidang pertanian, perkebunan,
perikanan dan kelautan di Aceh Timur.
samudra-news.com | Aceh Timur- Sebanyak 12 kelompok tani dalam wilayah Kabupaten Aceh Timur ikut meriahkan perlombaan Asah Terampil Petani Aceh (ATPA) yang diselenggarakan oleh Badan Pelaksana Penyuluh Pertanian Perikanan dan Kehutanan (BP4K) Aceh Timur yang dilasakanakan dihalaman kantor tersebut, Senin (24/3).

Adapun 12 kelompok tani tersebut yaitu kelompok tani Tunas Baru dari Kecamatan Birem Bayeun, Tani Tueng Buet Kecamatan Rantau Seulamat, Muda Jaya dari Kecamatan Sungai Raya, Sarengan asal Kecamatan Idi Timur, Piro Hape dari Kecamatan Serbajadi, Bungong Jumpa Kecamatan Darul Aman, Gema Tani dari Darul Ikhsan, Bina Tani dari Idi Tunong, Cipta Tani dari Kecamatan Banda Alam, Tani Makmur dari Darul Fallah dan Tani Maju Bersama dari Kecamatan Nurusslam serta kelompok tani Irsyadiah mewakili Kecamatan Madat.

Kepala BP4K Kabupaten Aceh Timur Lukman SP,MM dalam laporannya mengatakan, ke 12 kelompok tani ini merupakan hasil seleksi Kelompok Tani dari 24 kecamatan dalam wilayah kabupaten Aceh Timur.

Ke 12 peserta KT-NA ini telah kita pertandingkan mulai dari pagi hari sampai dengan sore hari dimana dari ke 12 kelompok Tani ini akan akan dibagi menjadi dua sesi pertandingan dimana tiap sesi diikuti sebanyak 6 kelompok tani sehingga didapati juara 1, 2 dan 3. Dalam lomba KT-NA ini para penguji akan memberikan beberapa pertanyaan dibidang pertanian, perikanan dan perkebunan dengan mempergunakan bahasa yang mudah dimegerti oleh para peserta dan Dari hasil lomba nantinya peringkat satu akan mewakili kelompok tani Aceh Timur untuk lomba asah trampil petani Aceh tingkat provinsi di Banda Aceh pada April 2014 mendatang,” sebutnya.

Ia juga menambahkan, yang menjadi dewan juri pada acara lomba asah trampil petani Aceh , pihaknya melibatkan tim dari dinas terkait seperti, Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Hortikultura, Kehutanan dan Perkebunan, Kelautan dan Perikanan, Peternakan dan Kesehatan Hewan serta sebagai ketua dewan juri kelompok fungsional dari BP4K. Dan pada petang ini kita telah berhasil melihat kelompok tani asal Kecamatan Nurussalam, yakni kelompok tani Maju Bersama yang nantinya akan mewakili petani Aceh Timur untuk lomba Asah Terampil Petani Acehdi Provinsi” ujarnya dan untuk uara 1 ini kita berikan uang pembinaan sebesar Rp. 6.000.000, sementara untuk juara ke 2 diraih oleh kelompok Tani Tunas Baru kecamatan Birem Bayeun dengan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 3.000.000, dan juara ke 3 kelompok Tani Sarengan Kecamatan idi Timur dengan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp. 2.250.000,-

Lanjutnya, pihaknya merasa bangga karena kegiatan yang dilaksanakan ini mendapat respon yang begitu antusias dari berbagai pihak, terutama para kelompok tani yang benar-benar menyambut baik lomba ini bukan karena hadiahnya. “ Tetapi momentum itu akan dijadikan aikon atau lambang pelaksana penyuluh sebagai wahana peningkatan ketrampilan serta pengetahuan kelompok tani itu sendiri,” pungkas Lukman.

Sementara itu, Asisten III Sekdakab Aceh Timur Drs.Irfan Kamal MSI yang membuka perlombaan tersebut menegaskan, kegiatan adu trampil kelompok tani ini menjadi awal yang baik untuk menunjukkan bahwasanya, kelompok tani dapat berkompetisi dalam menguji kemampuannya yang selama ini tidak pernah dirasakan.

“Kita berharap kelompok tani dapat dijadikan indikator keberhasilan pembangunan segela bidang terutama bidang pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan yang banyak membutuhkan tenaga kerja sehingga dapat meningkatkan pendapatan petani,” pinta Irfan Kamal seraya mengatakan, untuk pencapaian hasil dimaksud, para kelompok tani harus meningkatkan pula pengetahuan dan ketrampilannya sehingga mampu menginovasi teknologi guna memperoleh hasil panen maskimal dan kita juga berharap kepada kelompok Tani Maju Bersama Asal kecamatan Nurussalam ini bisa mengharumkan nama daerah di ajang yang berikutnya.

Lebih lanjut ditambahkannya, Pemerintah Aceh Timur akan tetap konsisten berada digarda depan para petani untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilannya sehingga petani dapat merubah pola pikirnya, dari petani tradisional menjadi petani maju dan mandiri.

Kegiatan lomba asah trampil petani Aceh yang digelar tersebut turut dihadiri para kepala SKPK dilingkungan Pemkab Aceh Timur, para Camat, Ketua Kelompok Tani Andalan (KTA), Mantri Tani serta unsur dinas terkait lainnya.[] Mmg