Luarbiasa, Pemuda Kota Galuh Ucapkan Ikrar Sumpah Pemuda Di Tengah Sawah

Usai uacapkan Ikrar Sumpah Pemuda, ratusan pemuda berburu ratusan kilo ikan lele


SamudraNews.com-Serdang Bedagai-Sumut, Menyambut Puncak Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, Pemuda Desa Kota Galuh Kecamatan Perbaungan Serdang Bedagai membaut kegiatan yang unik.

Ayah Guru


Seratusan pemuda ucapkan Ikrar Sumpah Pemuda di Areal Persawahan Dusun 2 Desa Kota Galuh ,di susul dengan Acara berlomba menangkap ratusan Kg Ikan Lele di Persawahan, Minggu (27/10).



Acara tersebut turut di hadiri oleh Bapak Khairuddin Sitorus Pane (Tokoh Agama) sekaligus pemilik media Samudra News.com, Adi sigoru, Bahrum, Hendra Purwanto, Sahril sar (Tokoh Masyarakat) Pemuda Serta Seluruh Masyarakat Desa Kota Galuh Kec Perbaungan.
Roni Pratama (21) Selaku Ketua Penyelenggara Pringatan Sumpah Pemuda, kepada media ini menjelaskan, Meski di Desa kami tiga hari kedepan akan menggelar  pesta rakyat untuk memilih Kepala desa terbaik, namun acara ini tidak ada sangkut paut nya dengan calon calon KADES.

Menurut Roni, acar ini mengusung tema " Bersatu Kita Maju" Yang Maksud nya Pemuda Kota Galuh Merindukan Perubahan, harap nya.
Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.
Pesatnya perkembangan teknologi informasi ibarat dua mata pisau. Satu sisi ia memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga memungkinkan para pemuda kita untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dalam pengembangan sumber daya serta daya saing.
Namun pada sisi yang lain perkembangan ini mempunyai dampak negatif, informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari parnografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dari terorisme juga masuk dengan mudahnya, oleh karenanya pemuda harus dapat membendung dengan filter ilmu pengetahuan dan karakter positif dalam berbangsa dan bernegara, urainya.
Selaku Ketua Roni Pratama mengucapkan terima kasih kepada Bapak Khairuddin Sitorus Pane selaku Tokoh Agama yang kerap di sapa warga Ayah Guru dan memiliki ribuan murud yang tersebar dari Sabang Samapai Mearauke, sangat antusias bersama orang orang tua lainnya yang telah mendukung sepenuhnya acara ini , Serta kepada para pemuda dan masyarakat yang telah antusias berpartisipasi memeriahkan acara Ini.
Sementara itu Ayah Guru (Khairuddin Sitorus Pane)  mengatakan bahwa acara ini di dukung agar antara pemuda dan orng tua bisa lebih dekat lagi. Sehingga dapat bersatu menciptakan rasa saling menghormati dan dapat bekerja sama untuk dapat memiliki rasa perduli terhadap lingkungan.

" Yang Pasti nya sama sama berbenah agar desa tanah kelahiran kita, Kota Galuh aman tentram dan Damai" harap Ayah Guru.
Menurut Ayah, Sumpah Pemuda ini juga merupakan tonggak sejarah yang tak boleh diabaikan. Pasalnya pada tanggal 28 Oktober itulah bangsa Indonesia menunjukkan tekadnya sebagai bangsa yang merdeka, sebagai bangsa yang kuat bersatu, dan sebagai bangsa yang mampu berdiri sendiri, sabagai bangsa yang mempunyai keyakinan atas masa depannya, imbuhnya.
Lanjutnya, Sumpah Pemuda merupakan sumpahnya Bangsa Indonesia untuk mengakui, memiliki, memperjuangkan dan mempertahankan tanah air, bangsa dan bahasa yang terungkap dalam isi Sumpah Pemuda itu sendiri.
Kita semua berharap akan kedepannya ada perubahan yang positif. Semoga dengan pagelaran acara ini pemuda pemuda Desa Kota Galuh dapat menanamkan rasa kepedulian sehingga kedepan dapat maju bersama, tadasnya

| H.LM