SamudraNews.com | Aceh Timur – Rabu, 31 Desember 2025 Sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap masyarakat terdampak bencana, Koramil 03/Rts melaksanakan kegiatan membersihkan dan merapikan rumah warga yang terdampak musibah banjir di Desa Bayeun, Kecamatan Rantau Selamat, Kabupaten Aceh Timur.
Kegiatan ini melibatkan anggota Koramil yang bekerja sama dengan warga setempat untuk membersihkan lumpur, sampah, dan perabot yang terdampak banjir, sehingga rumah warga dapat kembali layak huni.
Komandan Koramil 03/Rts menegaskan bahwa kehadiran TNI di tengah masyarakat tidak hanya sekadar memberikan bantuan, tetapi juga mendampingi warga dalam menghadapi musibah. “Kami hadir untuk membantu meringankan beban warga sekaligus memberikan semangat agar mereka bisa pulih lebih cepat,” ujarnya.
Warga Desa Bayeun menyampaikan apresiasi atas bantuan dan kepedulian TNI. Kegiatan ini diharapkan dapat mempercepat proses pemulihan pascabanjir dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.


