.jpeg)
Aceh Timur – Babinsa Koramil 20/Pante Bidari Kodim 0104/Aceh Timur bersama anggota Batalyon TP 853/BJB serta Aparatur Sipil Negara (ASN) dari Dinas Pendidikan Provinsi Aceh melaksanakan kegiatan pembersihan lingkungan SMP Negeri 3 Pante Bidari pasca bencana banjir. Kegiatan berlangsung di Desa Alue Ei Merah, Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur, Selasa (28/12/2025).
Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk mempercepat proses pemulihan sarana dan prasarana sekolah agar kegiatan belajar mengajar dapat segera kembali normal. Pembersihan difokuskan pada ruang kelas, halaman sekolah, serta fasilitas pendukung lainnya yang terdampak banjir.
Babinsa Koramil 20/PB menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab bersama dalam mendukung dunia pendidikan, khususnya pasca bencana alam. Kehadiran TNI bersama ASN Disdik diharapkan dapat memberikan motivasi dan rasa aman bagi pihak sekolah dan para siswa.
.jpeg)
Pihak sekolah menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan dan kepedulian Babinsa, personel Batalyon TP 853/BJB, serta ASN Disdik Provinsi Aceh yang telah membantu membersihkan lingkungan sekolah.
Melalui kegiatan ini diharapkan SMP Negeri 3 Pante Bidari dapat segera digunakan kembali sehingga proses belajar mengajar di wilayah Kecamatan Pante Bidari, Kabupaten Aceh Timur dapat berjalan dengan lancar.

