Pasal nya selain tumpukan sampah yang luar biasa sehingga Wali Kota Langsa bapak Jeffri Santana S.Putra, SE mengerahkan seluruh intasi (OPD) bertindak cepat melakukan bersih bersih dan saat ini kondisi kota Langsa mulaih pulih.
Kemudian untuk menunjang kelancaran armada pengangkut sampah menuju TPA Dinas Lingkungan Hidup Langsa di bawah komando Aulia Syahputra, S.STP., M.S.P di dampingi Ibrahim Jafar, SE selaku Kepala Bidang Pengelolaan Sampah, Limbah B3 dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup dan jajaran DLH lain nya terus berpacu membuka jalan menuju TPA yang tertimbun longsor.
" Usai penanganan sampah di kota, kini kami memperbaiki jalan menuju TPA yang tertimbun longsor, kita berharap setelah jalan di buka kembali akses menuju TPA tidak ada kendala dan armada bisa sampai ke TPA dengan mudah sehingga bisa secepat nya mengembalikan kota Langsa pasca banjir seperti semula" kata nya.
Lanjut Aulia, Kami terus berpacu dengan waktu agar kota Langsa segera pulih seperti sedia kala, namun semua butuh proses dan keraja keras dan butuh dukungan semua pihak.
| Roby Sinaga
