PEMIRA Unsam Akan Dilaksanakan Setelah Idul Adha

Indra Bayu Asmara
LANGSASamudra News - Pemilihan Raya Mahasiswa (Pemira) Universitas Samudra (Unsam) Langsa akan dilaksanakan setelah hari raya idul adha berlangsung, hal ini disebabkan dengan belum matang persiapan panitia penyelenggara dan ada beberapa hal yang harus dilengkapi, ungkap Ketua Komite Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) Indra Bayu Asmara kepada Samudra News di salah satu kantin seputaran kampus setempat.

Pihak Komite Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) sedang menunggu informasi dari kepala bagian kemahasiswaan dan Pembantu Rektor 3 bidang kemahasiswaan agar terealisasi rapat yang akan dilaksanakan pada hari senin 15 oktober 2012 mendatang.

Sebenarnya, pesta demokrasi mahasiswa ini kami inginkan terlaksana pada bulan oktober ini, namun kami dari pihak penyelenggara masih belum bisa menyelenggarakannya karena ada beberapa faktor.

Komite Pemilihan Raya Mahasiswa (KPRM) yang berjumlah 5 orang masing-masing utusan dari berbagai fakultas di lingkungan kampus Unsam Langsa sudah sangat serius bekerja untuk menyiapkan pesta demokrasi ini.

Seperti kita ketahui masa jabatan Presiden Mahasiswa (Presma) sudah habis dan pemilihan Presiden baru sangat diperlukan untuk  mengisi kekosongan Pemerintahan Mahasiswa (PEMA) Universitas Samudra (Unsam) Langsa, tutup Bayu. [Irvan Dame]