Pengunjung Stand Aceh Timur di MTQ ke-32

0
Samudra News | Nagan Raya - Panitia pelaksana kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-32 tingkat Provinsi Aceh di Kabupaten Nagan Raya kini telah menetapkan sedikitnya lima lokasi pelaksanaan berbagai perlombaan kegiatan yang akan berlangsung sejak tanggal 19 s/d 26 Agustus 2015 . 

Untuk lokasi kegiatan stand pameran berada di arena Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-32 tingkat Provinsi Aceh berada di Alun-Alun Suka Makmue. Sejumlah stand dari masing-masing Kabupaten Kota menampilkan berbagai macam keunggulan dan potensi daerah yang ada di daerahnya masing masing. 


Semantara itu Sejak hari pertama pembukaan MTQ, Rabu (19/08/2015), stand dari Kabupaten Aceh Timur terus dipadati pengunjung yang menampilkan berbagai macam Produk, Potensi daerah serta benda bersejarah ( kuno ) yang ada di kabupaten ini "Sejak hari pertama pembukaan MTQ, stand pameran kita dipadati pengunjung yang membeli sejumlah produk yang ditampilkan dan dijual pada stand tersebut berupa keripik pisang dan keripik ubi laris manis diborong pengunjung, sedikitnya 300 bungkus yang terjual pada hari itu", ujar koordinator stand, Saiful A.Md, Jum’at (21/08/2015). Tidak itu saja, hasil kerajinan tangan berupa anyaman tikar dan tas juga terjual manis, begitu juga dengan produk-produk lain yang ditampilkan juga tidak luput dari incaran para pengunjung, sebutnya

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)