Pemkab Singkil Kerahkan Eskapator Keruk Muara Kuala Baru


SamudaraNews com-Aceh Singkil, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Singkil, mengerahkan eskavator ampibi untuk membuat jalur ke luar masuk kapal nelayan di muara Kuala Baru.Langkah itu dilakukan sebab muara yang dangkal membahayakan bagi nelayan, bahkan pernah memakan korban.

Camat Kuala Baru Syam'un, Sabtu (6/7/2019) mengatakan, pembuatan muara baru diharapkan lebih aman ketika boat nelayan melintas.

"Kemudian dapat menghilangkan rasa trauma mengingat muara yang ada saat ini dangkal dan pernah makan korban," kata Syam'un.

Menurut Syam'un eskavator ampibi diperkirakan tiba di lokasi malam ini. Dan Besoknya sebelum bekerja dilakukan doa bersama agar pekerjaan pembuatan muara sukses sesuai dengan yang direncanakan.

Pembuatan jalur pelayaran ke luar masuk laut tersebut sekaligus menjawab permintaan masyarakat yang berprofesi sebagai nelayan.
Atas terkabulnya permintaan itu, Syam'un atas nama masyarakat menyampaikan terima kasih kepada Pemkab Aceh Singkil.

"Kami menyampaikan terima kasih khususnya kepada Pak Bupati, Wakil Bupati serta jajaran yang mengabulkan permintaan masyarakat," ujar Syam'un.

Jalur pelayaran (muara) ke luar masuk laut akan dibangun lebih dekat ke permukiman penduduk.
Sehingga dapat memangkas jarak nelayan menuju laut dan sebaliknya.

| Risnaldi