Luar Biasa Dalam 1 Bulan Santri PTQ YAPILA Mampu Hapal Al Qur'an Satu Juz



keempat santri memperoleh hadiah

SamudraNews.com-Langsa, Santri di Pondok Pesantren Terpadu Tahfidzul Qur'an (PTQ) Yapila dalam satu bulan mampu menghapal Al Qur'an Satu Juz.

PTQ YAPILA ini terletak di jalan Prof.A.Majid Ibrahim, SP.Commondore-Gp, Birem Puntung Kota Langsa dengan Izin Kemenag No.024-PM tahun 2015 dan di bimbing oleh Ust lulusan Kairo Mesir.

Kepada media ini Ust. Bustami, Lc.MA selaku Mudur di PTQ YAPILA  Selasa (10/9) mengatakan, demi anak bangsa kita mencoba memberikan yang terbaik pada semua santri yang ada disini.

" Dan Alhamdulilah dalam watu satu bulan belajar ada 4 santri yang sudah mempu menghapal satu Jus. Ini menunjukkan potensi anak yang luar biasa, sehingga tugas kami mendorong dan membimbing anak anak ini agar jeuh lebih baik" katanya.

Disamping itu kata Mudur, respon positif yang di berikan oleh Drs.Ismail Umar, S.Ag, MM,M.Si selaku ketua Yayasan YAPILA, yang memberikan hadiah kepada ke empat Santri yang telah mampu menghapal satu juz dalam satu bulan memicu semangat santri yang lain untuk lebih giat lagi berlatih.tandasnya.

Adapun nama ke empat Santri yang telah mempu mengapal empat Juz dalam satu Bulan sebagai berikut, 

1.Thohirah Mardhiyah putri dari Syamsidar Asal Pematang Siantar Sumatra Utara

2.Nazla Atiqah Nasution putri dari Irwansyah Nasution Asal Sumatra Selatan yang saat ini telah menetap di Desa Lengkong Kecamatan Langsa Baro ,Kota Langsa

3.Fanisa Balqis Islami Putrai dari Supriaman warga Desa Alur Pinang Kecamatan  Langsa Timur, Kota Langsa.

4.Alfa Al Hidayah Ginying Putra dari Syahdan Ginting Asal Tanah Karo Sumatra Utara yang saat ini telah menetap di Desa Alur Dua Kecamatan Langsa Barat Kota Langsa.

Di tempat terpisah Ketua Yayasan YAPILA Drs.Ismail Umar, S.Ag, MM,M.Si, mengatakan bahwa, kita berupaya memberikan yang terbaik bagi anak anak untuk lebih cenderung mencintai Al Qur'an mengingat kemajuan jaman yang super canggih dan kita berharap di jaman milinial ini anak anak masih banyak yang mampu menghapal Al Qur'an.

" PTQ YAPILA ini merupakan tahun pertama berdiri, semoga di taun depan dengan di bimbing oleh Ustad ustad yang mumpuni anak anak kita lebih maju lagi.

| Red