Cegah Covid 19, Personil Brimob Aramiah Gelar Patroli Sambang Desa

0


SamudraNews.com-Aceh Timur-Aceh, Brimob Kompi 2 Batalian B Pelopor Satbrimob Polda Aceh , Tidak henti hentinya berupaya pencegahan penyebaran Virus covid 19. 
Dari penyeprotan Disinfectan, pembagian Masker, penyaluran Bansos dan giat-giat Lainnya.




Hari ini Selasa (19/1/2021) Komandan Kompi 2 Batalyon B Pelopor  Iptu Rizki Julianda Putra Buna,S.I.K. kembali memerintahkan Anggotanya yang dipercayakan kepada Bripka Supriadi untuk melaksanakan patroli,  terus berupaya pencegahan penularan Virus Covid 19 dengan cara berpatroli ke desa-desa seputaran Dusun Ilah Daya Kec. Birem Bayeun Kab. Aceh Timur.

Dengan melakukan pendekatan secara presuasif. "Kita mengajak kembali masyarakat untuk lebih pedi terhadap Protokol kesehatan yang telah di terapkan pemerintah sampai dengan sekarang" ujar Danki Rizki.

Menurut Bripka Supriadi, 
Danki Rizki juga berpesan kepada masyarakat agar terus menjaga pola hidup bersih, patuhi protokol kesehatan dan melajimkan 3 M  ( Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan).

Dengan demikian kita ikut berperan memutus mata rantai virus Covid 19. "Semoga wabah Covid 19 cepat berlalu dari bumi ini"  tandasnya.

| Roby Sinaga
 

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)