SamudraNews.com-Deli Serdang-Sumut, Masa reses anggota DPRD adalah kegiatan anggota dewan diluar masa sidang untuk menyerap masukan dan aspirasi masyarakat, khususnya di daerah pemilihan anggota dewan tersebut.
Terkait dengan masa reses tahap I tahun 2021, anggota DPRD Deli Serdang dari fraksi Partai Golkar, Drs. Rahman melaksanakan kegiatan temu konstituen, yang bertempat di desa Klumpang Kebun Kecamatan Hamparan Perak pada Rabu (03/03/2021), Kabupaten Deli Serdang.
Dalam temu konstituen kali ini, Drs. Rahman banyak menerima masukan dan permohonan dari warga desa Klumpang Kebun. Terutama mengenai pembangunan jalan desa, perbaikan drainase dan masalah pelayanan kesehatan.
Seperti yang di utarakan Sunarto, warga dusun VI Karang Rejo Klumpang Kebun. "Kami atas nama warga dusun VI mohon masalah drainase di dusun kami segera di realisasikan, karena bila musim hujan tiba, dusun kami khususnya di gang Pinang selalu kebanjiran", ujar Sunarto.
Sementara Haris Kurniawan, seorang tokoh pemuda desa Klumpang Kebun, menyoroti bidang kesehatan yang masih belum optimal, khususnya mengenai pelayan KIS.
Menanggapi masukan dan aspirasi masyarakat tersebut, Drs. Rahman menyatakan akan membawa hal tersebut ke paripurna yang akan datang, juga akan mengkordinasikan dengan dinas terkait di Kabupaten Deli Serdang.
Drs. Rahman menyatakan aspirasi masyarakat tersebut akan diproyeksikan dalam prioritas untuk program tahun 2021 ini.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Klumpang Kebun Handayanto, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat desa Klumpang Kebun, juga warga masyarakat lainnya.
| YN
Terkait dengan masa reses tahap I tahun 2021, anggota DPRD Deli Serdang dari fraksi Partai Golkar, Drs. Rahman melaksanakan kegiatan temu konstituen, yang bertempat di desa Klumpang Kebun Kecamatan Hamparan Perak pada Rabu (03/03/2021), Kabupaten Deli Serdang.
Dalam temu konstituen kali ini, Drs. Rahman banyak menerima masukan dan permohonan dari warga desa Klumpang Kebun. Terutama mengenai pembangunan jalan desa, perbaikan drainase dan masalah pelayanan kesehatan.
Seperti yang di utarakan Sunarto, warga dusun VI Karang Rejo Klumpang Kebun. "Kami atas nama warga dusun VI mohon masalah drainase di dusun kami segera di realisasikan, karena bila musim hujan tiba, dusun kami khususnya di gang Pinang selalu kebanjiran", ujar Sunarto.
Sementara Haris Kurniawan, seorang tokoh pemuda desa Klumpang Kebun, menyoroti bidang kesehatan yang masih belum optimal, khususnya mengenai pelayan KIS.
Menanggapi masukan dan aspirasi masyarakat tersebut, Drs. Rahman menyatakan akan membawa hal tersebut ke paripurna yang akan datang, juga akan mengkordinasikan dengan dinas terkait di Kabupaten Deli Serdang.
Drs. Rahman menyatakan aspirasi masyarakat tersebut akan diproyeksikan dalam prioritas untuk program tahun 2021 ini.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Klumpang Kebun Handayanto, Babinsa dan Bhabinkamtibmas, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat desa Klumpang Kebun, juga warga masyarakat lainnya.
| YN
