Babinsa dan Petani Desa Paya Gaboh Kompak Siapkan Musim Tanam Baru

0

Samudra
News.com
 | Aceh Timur – Dalam upaya mendukung ketahanan pangan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 17/Idi Tunong Kodim 0104/Aceh Timur, Serda Zamzami, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian dengan membantu warga menyiapkan lahan sawah di Desa Paya Gaboh, Kecamatan Idi Tunong, Kabupaten Aceh Timur, Sabtu (8/11/2025).


Sejak pagi, Serda Zamzami terlihat berada di tengah sawah bersama para petani. Dengan semangat kebersamaan, ia membantu membajak lahan menggunakan traktor dan memastikan kondisi tanah siap untuk ditanami padi. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam mendukung program pemerintah di bidang pertanian, khususnya dalam meningkatkan hasil panen dan kesejahteraan petani.


“Pendampingan seperti ini bukan hanya sekadar membantu secara fisik, tetapi juga sebagai bentuk dukungan moril bagi para petani agar tetap semangat menggarap sawah,” ujar Serda Zamzami di sela-sela kegiatannya.


Ia menambahkan, Babinsa sebagai aparat teritorial selalu siap mendampingi petani mulai dari proses pengolahan lahan, penanaman, hingga masa panen. Dengan kerja sama yang baik antara TNI dan masyarakat, diharapkan hasil pertanian di wilayah Idi Tunong dapat meningkat dan mampu mendukung ketahanan pangan daerah.


Sementara itu, salah seorang petani Desa Paya Gaboh menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan dan perhatian Babinsa. “Kami merasa sangat terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Selain tenaga, beliau juga memberikan motivasi dan pengetahuan tentang cara bertani yang lebih baik,” ungkapnya.


Kegiatan pendampingan pertanian ini menjadi bukti nyata peran aktif TNI dalam mendukung kesejahteraan rakyat serta mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat di bidang pertanian.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)