Jelang Lebaran Warga Kota Langsa Kecewa Pelayanan Bank Syariah Indonesia

0


SamudraNews.com-Langsa-Aceh, Sumpah serapah di lontarkan oleh warga Langsa yang mau mengambil uang nya di Gerai ATM Bank Syariah Indonesia (BSI) yang tersebar di Kota Langsa.

Pasalnya para nasabah yang mau melakukan transaksi baik tunai dan non tunai di Gerai ATM BSI semua kecewa karena ATM tidak berpungsi, dan sertiap ATM Bank BSI bertiskan "ATM HANYA BISA DIGUNAKAN  NON TUNAI", Selasa (4/5/2021).

Menurut Rosita Marbun, Diri nya sudah sering di kecewakan oleh BSI. " Pernah saya transfer ke toke di Medan, unag terkuras dari rekening tetapi pengiriman tidak sampai, begitu kita lapor pihak bank dengan mudah mengatakan, tunggu waktu 3 x 24 baru bisa kita proses. Ini kan bukan jawaban yang kita inginkan, karena kami pedagang ini kepercayaan toke di Medan itu sagat kami jaga" katanya kesal.

Di temapat yang sama Laila (35) menambahkan, Waktu Lebaran sudah dekat, kami mau ambil uang sendiri pun susah, mau lewat teler sudah tutup, lewat ATM tidak bisa.

"Sepertinya kami para nasabah ini di perdaya oleh pihak BSI.Dulu masih bank BRI Konpendional tidak pernah terjadi seperti ini, sekarang berlebel syariah tetapi kami di perlakukan seperti pengemis, sedikitpun tidak menunjukkan kesyariah nya" tandasnya.

Pantauwan langsung media ini pada hari Selasa sekitar pukul 16.30 wib banyak nasabah yang kecewa dari BSI Cabang Langsa,dan BSI unit yang ada di Kota Langsa. Bahkan di pintu masuk gerai ATM BSI Cabang bertuliskan "MOHON MAAF ATM INI BELUM BISA BEROPRASIONALKAN". 

Namun ada juga nasabah yang mencoba mengoperasikan ATM BSI karena kebutuhan yang mendesak tetapi kekecewaan yang di dapat, dengan raut wajah yang cemberut karena kesal, Sumpah serapah dan caci maki pun tidak sadar terlontar dari mulut nasabah yang di dominasi kaum ibu ibu itu.

Hingga berita ini meja redaksi awak media ini belum berhasil melakukan konfirmasi kepala BSI Langsa terkait penyebab tidak bisa melakukan transaksi baik tunai dan Non tunai.

| Her

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)