SamudraNews.com-Jakarta, Presiden Republik Indonesia Ir, Joko Widodo resmi melantik enam menteri baru Kabinet Indonesia Maju, Pelantikan digelar di Istana Negara, Jakarta Rabu (23/12/2020).
Keenam nama menteri dikukuhkan sesuai Keputusan Presidenn RI Nomor 133/P Tahun 2020 tentang Pengisian dan Penggantian Beberapa Menteri Negara Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024.
"Mengangkat sebagai menteri negara Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024," kata Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Setya Utama.
Berikut enam menteri baru Kabinet Indonesia Maju yang akan dilantik Jokowi:
1. Menteri Sosial Tri Rismaharini
2. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno
3. Menteri Kesehatan Budi Gunawan Sadikin
4. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas
5. Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono
6. Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi
Selain 6 menteri, Presiden Jokowi juga melantik 5 orang wakil Mentri (Wamen). Seperti, Direktur Utama Bank BTN Pahala Mansury mengisi posisi kosong Wamen BUMN yang ditinggalkan Budi Gunadi Sadikin, sementara Wamen Pertahanan akan dijabat oleh Kepala Staf Umum TNI Letjen TNI Muhammad Herindra.
Selanjutnya Presiden Jokowi juga melantik 3 Wamen yang mengisi jabatan baru diantaranya, Guru Besar Ilmu Hukum Universitas Gadjah Mada Edward Omar Sharif Hiariej menjabat sebagai Wamen Hukum dan HAM.
Budi Gunadi Sadikin akan didampingi dokter speasialis penyakit dalam Dante Saksono Harbuwono sebagai Wamen Kesehatan.
Kemudian Bendahara PBNU Harvick Hasnul Qolbi akan menjabat sebagai Wamen Pertanian.
Pengangkatan, pengukuhan Wamen tersebut berdasarkan kepada Keputusan Presiden nomor 76/M/2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Wakil Menteri Periode 2019-2024.
Usai pembacaan Keputusan Presiden, Menteri beserta Wakil Menteri mengucapkan sumpah jabatan. Pengucapan sumpah tersebut dipimpin oleh Presiden Republik Indonesia Jokowi.
| ****