Ahad Sehat, Begini Keceriaan Para Santri Ponpes YAPILA Mengisi Hari Libur

0


SamudraNews.com | Langsa - Sebuah kegiatan rutinitas santri Pondok Pesantren Yayasan Pendidikan Islam Langsa (YAPILA) kembali digelar di hari libur, (Minggu, 22-05-2022) pagi.

Kegiatan ini di istilahkan "Ahad Sehat" dan dilaksanakan secara bergantian yang melibatkan semua santriwan dan santriwati pada pondok pesantren YAPILA, dengan mengajak mereka keluar pondok berjalan kaki dengan rute Jalan Jenderal Ahmad Yani, yang berjarak kurang lebih 4 Km dari pondok.

Dengan dipandu oleh langsung oleh Kepala Yayasan YAPILA Drs. Ismail Umar, MM, M.Si dan didampingi para ustadz. Para santri joging mulai dari pondok menuju Jalan TM. Bahrum dengan barisan yang rapi dan sesekali diselingi tepukan atau yel yel untuk menambah semangat.

Disampaikan Kepala Yayasan YAPILA, bahwa pelaksanaan jogging ini dimaksud untuk melatih bekerja pada otot-otot yang besar. Setelah itu, otot tersebut akan berkembang. Sedangkan manfaat jogging memang bagus untuk otot gluteal, betis, otot paha belakang dan otot-otot yang terbilang penting lainnya. Tidak hanya itu, manfaat jogging juga akan menjaga ukuran serta fleksibilitas otot dan persendian. Jadi kegiatan ini sangat bagus bagi para santri.


Selain itu juga para santri bisa refreshing, melihat pemandangan dan taman seputaran Kota Langsa yang asri.

Lanjutnya, setelah mereka berkumpul lalu akan dievaluasi oleh para ustadz terkait kosa kata bahasa arab atau inggris yang telah diberikan dalam sepekan, "tutur Ismail Umar.

"Setelah kegiatan evaluasi bahasa selesai, mereka kembali ke pondok dan dibagi kelompok kembali tuk membersihkan lingkungan di lokasi pondok, Mushola, Asrama, WC, halaman dan lain-lain, "lanjutnya.

"Demikianlah kegiatan Ahad Sehat Ponpes YAPILA, semoga mengisnpirasi Pondok Pesantren yang lain. Salam Sehat, "pesannya.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)